Wakil Ketua IKKT Pragati Wira Anggini Cab BS XVII Pusku TNI Ny. Vina Poedji Santoso beserta staf pengurus IKKT PWA BS XVII Pusku TNI menghadiri kegiatan Bazar Kriyanusa dengan tema “Kriya Unggul, Indonesia Maju” bertempat di Jakarta Convention Center (JCC) Jakarta Pusat. Rabu (13/09/2023). @pusku_tni
Pameran Kerajinan Nusantara merupakan sebuah acara yang diselenggarakan oleh Dekranas yang bertujuan untuk melestarikan, mengembangkan, dan mempromosikan keragaman produk kerajinan Indonesia.
Pameran KRIYANUSA akan menampilkan hasil kerajinan dari seluruh Indonesia untuk meningkatkan aktivitas ekonomi di setiap daerah. Pameran ini akan dimeriahkan dengan berbagai acara seperti Fashion Show, Talk Show, dan Pentas Seni.